Ramai Postingan Santri Soal 'Virus Corona' Sejak 2016, Ramalan Atau Editan?
[BERITA ISLAM] Seorang santri asal Blitar dikabarkan sudah meramalkan wabah virus corona sejak 2016 lewat postingan di Facebook. Postingan itu ternyata editan belaka.
'Ramalan' virus corona itu di-posting akun Facebook Eka Pras pada 31 Desember 2016 pukul 15.22 WIB. Dalam profilnya, ia mengaku sebagai santri di Ponpes Mahir Arriyadl Ringinagung, Pare, Kediri.
"awal tahun 2020 nanti akan ada virus dari China, menyerang hampir 1/3 manusia di bumi. Percaya silahkan, tidak juga gapapa," tulis Eka pada 31 Desember 2016.
Seperti sudah disebutkan sebelumnya, postingan itu ternyata editan belaka. Eka Pras mengubah tanggal posting beserta isi postingannya. Entah apa maksud pemilik akun mengedit postingan itu.
Ketika detikcom mengirim pesan kepada akun Eka Pras, dia menjawab dengan memberikan nomor ponsel. Namun sampai saat ini, nomor itu masih belum bisa dihubungi.
Dalam profilnya, Eka juga mengaku berasal dari Kota Blitar. Namun sekarang tinggal di Kota Kediri.
Pria ini pernah bersekolah di SMKN Udanawu, Kabupaten Blitar. Saat akhirnya tersambung, Eka Pras mengatakan tujuannya mengedit postingan itu agar terlihat keren.
"Biar rame aja. Itu awalnya cuma buat saya screenshoot, buat status WA biar keliatan keren," ujarnya.
(Judul dan sebagian isi berita dimutakhirkan pukul 10.42 WIB. Setelah ditelusuri lebih lanjut, postingan 'ramalan' itu ternyata postingan lain yang diedit waktu dan isinya oleh pemilik akun) (detik)
Posting Komentar untuk "Ramai Postingan Santri Soal 'Virus Corona' Sejak 2016, Ramalan Atau Editan?"