3 Doa Dalam Al-Quran yang Dapat Mendekatkanmu Dengan Jodoh
[PORTAL ISLAM] Al-Quran itu membahas banyak hal, termasuk urusan jodoh. Ada banyak ayat dalam Al-Quran yang menjelaskan bab jodoh, termasuk mana jodoh yang baik dan mana jodoh yang buruk.
Untukmu yang mulai merasa cemas karena tak kunjung dipertemukan dengan jodohmu, sebaiknya kamu bersabar dan bertawakal. Berpikir positif saja, mungkin Allah sedang menyiapkan yang terbaik untukmu. Tugasmu hanyalah berikhtiar dan tetap berdoa, hasilnya serahkan saja kepada Yang Maha Kuasa.
Namun jika kamu masih merasa cemas, coba baca doa dalam Al-Quran ini, lalu amalkan doa-doa tersebut dalam kehidupan nyata. Insyallah tak lama lagi kamu akan dipertemukan dengan jodohmu.
1. Al-Furqan ayat 74
“Dan orang-orang yang berkata: Ya Tuhan kami, anugrahkanlah kepada kami istri-istri kami dan keturunan kami sebagai penyenang hati, dan jadikanlah kami imam bagi orang-orang yang bertaqwa.” (QS. Al-Fruqan: 74).
Ayat tersebut pada dasarnya adalah doa untuk laki-laki agar diberikan istri dan keturunan yang sholeh, sekaligus dijadikan iman yang bijak bagi keluarga.
2. Al-Anbiya ayat 89
“Dan (ingatlah kisah) Zakaria, tatkala ia menyeru Tuhannya: Ya Tuhanku janganlah Engkau membiarkan aku seorang diri dan Engkaulah ahli waris yang paling baik.” (QS. Al-Anbiya: 89).
Ini adalah doa yang dipanjatkan Nabi Zakaria agar diberikan pasangan yang sholeh. Dalam tafsir lain, doa ini adalah permintaan Nabi Zakaria kepada Allah agar segera diberikan keturunan sebagai penerusnya mengingat beliau sudah tua dan belum punya anak.
3. Ar-Rum ayat 21
“Dan di antara tanda-tanda kekuasaan-Nya ialah Dia menciptakan untukmu isteri-isteri dari jenismu sendiri, supaya kamu cenderung dan merasa tentram kepadanya, dan dijadikan-Nya diantaramu rasa kasih dan sayang. Sesungguhnya pada yang demikian itu benar-benar terdapat tanda-tanda bagi kaum yang berfirk.” (QS. Ar-Rum: 21).
Ayat ini menjelaskan bahwa tanda jodoh yang baik itu bisa membuat kita merasa nyaman dan memotivasimu untuk melakukan kebaikan.
Oleh karena itu mintalah kepada Allah untuk diberikan jodoh yang sholeh. Tapi yang paling utama, kamunya harus baik dulu agar nanti Allah berikan yang baik pula.
Sumber: wow menariknya
Posting Komentar untuk "3 Doa Dalam Al-Quran yang Dapat Mendekatkanmu Dengan Jodoh"